Cara Masak Cumi Saus Tiram yang Rasanya Enak Membahana

Assalammu’allaikum Warahmatullahi Wabarakhatu
Hai, Para ahli racik bumbu masakan..

Cara Masak Cumi Saus Tiram yang Rasanya Enak Membahana
Sumber Gambar : Instagram @doyancooking

Hari ini kamu punya bahan cumi cumi dan saus tiram?

Hmm, sepertinya admin punya satu resep spesial yang bisa kamu coba sekarang

Cumi cumi bisa dibuat berbagai masakan sih seperti Cumi Asin Asam Manis yang pernah admin tulis sebelumnya

Tapi untuk resep cumi saus tiram ini kamu gak pelu kuatir kesusahan dalam proses pembuatannya, admin sudah jelaskan proses pembuatannya dengan bahasa yang mudah dimengerti dan juga rincian waktu dan cara mengolah yang mendetail

Ok lah langsung ke resep aja, bingung mau nulis intro apalagi :v

Baca Juga : Resep Ayam Goreng Lengkuas yang Rasanya Penuh Kejutan

Cara Masak Cumi Saus Tiram yang Rasanya Enak Membahana


Cara Masak Cumi Saus Tiram yang Rasanya Enak Membahana
Sumber Gambar : Instagram @kumpulanresep.masakan

Resep ini untuk 5 porsi dengan lama memasak 35 menit

Bahan Utama :
  • 500 gram Cumi-Cumi
  • ½ buah Bawang Bombay
  • ½ sendok teh Tepung Maizena (opsional)

Bumbu :
  • 6 siung Bawang Merah
  • 3 siung Bawang Putih
  • 5 buah Cabe Rawit (opsional)
  • 1 sachet Saus Tiram
  • 3 sendok makan Kecap
  • 2 sendok makan Saos Tomat
  • Kaldu Sapi Bubuk secukupnya
  • Garam secukupnya

Cara Memasak :
  1. Pertama bersihkan dulu cumi-cumi dari tintanya, gimana caranya? 
  2. Pertama siapkan dua wadah untuk cumi cumi kotor dan bersih, lalu cuci cumi cumi diair mengalir sampai bagian luarnya terlihat putih bersih, trus tarik kepala cumi cumi dan tarik juga plastik yang ada di dalam badan cumi cumi, lalu bersihkan tinta yang ada dalam badan cumi cumi dan cek siapa tau ada udang atau ikan kecil dalam badan cumi cumi, terakhir bilas cumi cumi dan potong sesuai selera
  3. Sekarang kita potong halus bumbu seperti 6 siung bawang merah, 3 siung bawang putih dan 5 buah cabe rawit, sekalian potong tipis ½ buah bawang bombay, lalu sisihkan semua bahan tadi
  4. Siapkan penggorengan lalu tuangkan 2 sendok makan minyak goreng dan panaskan, lalu saat minyak sudah cukup panas masukan hasil potongan dari bumbu dan bawang bombay, tumis sampai tercium bau harum
  5. Sekarang kita bisa masukan hasil potongan dari cumi cumi dan tambahkan juga 2 gelas air masukan lagi 1 sachet saos tiram, 2 sendok makan saos tomat, 3 sendok makan kecap, kaldu sapi bubuk dan garam secukupnya, aduk aduk sampai semua bahan tercampur rata, cek rasa
  6. Kalau kamu mau kuahnya agak kental kamu bisa tambahkan ½ sendok teh tepung maizena, tutup wajan dan biarkan sampai 12 menit supaya daging cumi matang, angkat dan sajikan


Semoga penjelasan resep tadi bisa kamu tiru dan membuat momen makan besama keluarga kamu semakin spesial

Baca Juga : 4 Resep Tumis Kangkung Spesial yang Enaknya Bikin Kangen

Terimakasih sudah mampir dan membaca,
Wasalammu’allaikum Warahmatullahi Wabarakhatu

Comments

Popular posts from this blog

[Mei 2020] 25 Lauk Pendamping Sayur Sop

14 Pasangan Sayur dan Lauk yang Cocok [Plus Video & Resep]

7 Resep Sambal Untuk Ayam Kalasan Spesial yang Paling Dicari