Resep Sambal Goreng Terasi [Dengan VIdeo]

Hai, kamu yang suka masak


Yuk masak lauk pelengkap hampir semua jenis masakan indonesia..

Bahan Utama :
  • 2 siung Bawang Putih 
  • 1 buah Tomat
  • ½ sendok makan Terasi
  • ½ sendok makan Garam
  • Gula Jawa secukupnya
  • Cabe Rawit secukupnya
  • Cabe Polong secukupnya
Cara Mengolah :
  1. Pertama panaskan sedikit minyak goreng di pengorengan lalu tumis bawang putih, tomat dan cabe sampai tercium bau harum, angkat dan tiriskan
  2. Taruh hasil tumisan tadi dengan sedikit minyak goreng ke dalam blender atau ulekan lalu haluskan
  3. Siapkan penggorengan lagi dengan sedikit minyak goreng, saat minyak goreng panas baru masukan hasil bahan yang dihaluskan tadi, tambahkan lagi garam, terasi dan gula jawa aduk rata, cek rasa
  4. Kalau rasanya udah cukup enak angkat dan Sambal Goreng Terasi siap hidangkan

Kamu bisa hidangkan sambal goreng terasi ini dengan salah satu dari 4 Resep Tumis Kangkung

Terimakasih sudah mampir dan membaca,
Baca juga resep lainnya ya..

Comments

Popular posts from this blog

[Mei 2020] 25 Lauk Pendamping Sayur Sop

14 Pasangan Sayur dan Lauk yang Cocok [Plus Video & Resep]

7 Resep Sambal Untuk Ayam Kalasan Spesial yang Paling Dicari