Cara Membuat Pergedel Tahu yang Matang dalam 30 Menit

Assalammu’allaikum Warahmatullahi Wabarakhatu
Hai, Para Pecinta lembutnya tahu

Cara Membuat Pergedel Tahu yang Matang dalam 30 Menit
Sumber Gambar : Instagram @devitasari89

Lauk dari tahu yang enak dan simple kira-kira apa ya?

Jangan repot-repot lah cukup aduk-aduk trus goreng udah mateng gitu jadi gak banyak makan waktu..

Mau kaya gitu?

Kali ini admin akan membahas tentang salah satu resep dengan bahan utama tahu yang mudah sederhana dan cocok banget jadi lauk untuk sayur asem.

Tapi kamu tau enggak? Sampai sekarang admin Gicys sudah merangkum 19 Lauk Pendamping Sayur Asem [Dengan Resep], semoga postingan lauk sayur asem bisa bantu kamu ya

Cara Membuat Pergedel Tahu yang Matang dalam 30 Menit

Cara Membuat Pergedel Tahu yang Matang dalam 30 Menit
Sumber Gambar : Instagram @annisafersi

Resep ini untuk 5 Porsi dengan Lama Memasak 30 menit

Bahan Utama :
  • 7 Buah tahu putih
  • 1 Butir telur
  • 1 Batang daun bawang
  • 1 Siung bawang putih
  • 100 gr tepung terigu
  • ½ Sendok teh merica bubuk
  • 1 Sendok teh garam
  • 150 ml minyak goreng

Cara mengolah Pergedel Tahu :
  1. Pertama-tama kita cuci bersih 7 buah tahu putih lalu haluskan dan taruh diwadah yang nantinya kita pakai untuk mengaduk adonan pergedel tahu.
  2. Kupas dan haluskan 1 siung bawang putih lalu masukan juga ke wadah adonan, tambahkan juga 1 butir telur, 100 gr tepung terigu, ½ sendok teh merica bubuk, 1 sendok teh garam dan 1 batang daun bawang yang sudah dipotong tipis, aduk semua bahan tadi sampai tercampur rata dan jangan lupa cek rasa.
  3. Sekarang kalau rasa adonan sudah pas, panaskan 150 ml minyak goreng di penggorengan, saat minyak goreng sudah benar-benar panas masukan adonan pergedel tahu dengan takaran 1 sendok makan dan dibulat bulatkan.
  4. Goreng adonan pergedel tahu sampai berwarna kuning ke emasan atau sampai terasa agak keras permukaannya, angkat dan tiriskan pergedel tahunya.
  5. Selesai pergedel tahu siap untuk dihidangkan bersama dengan lauk lainnya.


Baca Juga ya : 17 Olahan Jagung Manis Terbaru yang Enaknya Gak Tipu Tipu

Terimakasih sudah mampir dan membaca,
Wasalammu’allaikum Warahmatullahi Wabarakhatu

Comments

Popular posts from this blog

[Mei 2020] 25 Lauk Pendamping Sayur Sop

14 Pasangan Sayur dan Lauk yang Cocok [Plus Video & Resep]

7 Resep Sambal Untuk Ayam Kalasan Spesial yang Paling Dicari