Resep Empal Gepuk Daging Sapi [Dengan Video]
Hai, Bunda manis
Mau coba masak daging sapi yang rasa bumbunya meresap sampai dalam? Yuk coba resepnya
Bahan Utama :
Empal Gepuk bisa tambah enak kalau dihidangkan make salah satu dari 4 Resep Tumis Kangkung yang pernah admin tulis
Terimakasih sudah mampir dan membaca,
Cek juga resep masakan lainnya ya..
Bahan Utama :
- 500 gram Daging Sapi
- 3 sendok makan Gula Jawa
- Air Asam Jawa secukupnya
- 5 siung Bawang Putih
- 3 siung Bawang Merah
- 3 butir Kemiri
- 1 sendok teh Ketumbar
- Pertama potong agak tebal daging sapi dan sisihkan,
- Lalu haluskan semua bahan dalam daftar “bumbu halus” campurkan dengan air dan tuangkan ke panci
- Masukan daging sapi ke dalam panci tadi lalu panaskan (pastikan daging tergenang), saat air sudah mendidih tambahkan gula jawa dan asam jawa, cek rasa (boleh tambah garam dan lada)
- Saat daging sudah berubah warna angkat lalu biarkan sebentar biar dingin, setelah itu pukul pukul sampai agak tipis
- Ambil sedikit air sisa rebusan lalu baluri daging tadi dengan air rebusan dan biarkan sebentar
- Panaskan penggorengan dengan minyak sedang lalu goreng daging tadi sampai warnanya kecoklatan, angkat dan tiriskan
- Empal Gepuk siap dihidangkan
Empal Gepuk bisa tambah enak kalau dihidangkan make salah satu dari 4 Resep Tumis Kangkung yang pernah admin tulis
Terimakasih sudah mampir dan membaca,
Cek juga resep masakan lainnya ya..
Comments