Resep Pepes Jeroan Ayam [Dengan Video]

Hai, Bunda yang cantik



Bunda lagi pengen masak jeroan yang beda?

Coba deh bunda masak resep ini,

Bahan Utama :
  • 150 gram Ampela Ayam
  • 1 buah Tahu Putih Besar
  • Usus Ayam secukupnya
  • Daun Pisang secukupnya
  • Lidi atau Tusuk Gigi secukupnya
Bumbu Halus :
  • 6 siung Bawang Merah
  • 4 siung Bawang Putih
  • 3 butir Kemiri (sangrai)
  • 1 ruas Jahe
  • 1 ruas Kunyit
Bumbu Lain :
  • 1 buah Tomat (potong kecil)
  • 2 batang Serai (iris tipis)
  • 2 batang Daun Bawang (iris tipis)
  • Daun Salam secukupnya
  • Daun Jeruk secukupnya
  • Lengkuas secukupnya
  • Cabe secukupnya
  • Daun Kemangi secukupnya
  • Gula secukupnya
  • Garam secukupnya
  • Kaldu Bubuk secukupnya
Cara Mengolah :
  1. Pertama rebus ampela dan usus lalu potong dan sisihkan
  2. Setelah itu haluskan semua bahan “bumbu halus” lalu tumis sampai harum dengan sedikit minyak goreng dan tambahkan ampela, usus dan tahu aduk rata
  3. Lalu tambahkan gula, garam dan kaldu bubuk aduk sampai tercampur rata dan berbau harum, jangan lupa cek rasa
  4. Matikan kompor lalu tambahkan potongan tomat, irisan daun bawang dan daun serai dan aduk lagi supaya semua bahan tercampur rata
  5. Sekarang siapkan daun pisang untuk wadah pepes (2 lapis atau sesuai selera) pastikan dalam satu wadah ada daun salam, daun jeruk, sejumput daun kemangi dan potongan tipis lengkuas
  6. Lalu tuangkan tumisan ampela, tahu dan usus tadi secukupnya kedalam wadah setelah itu bungkus dan rekatkan kedua sisinya dengan lidi atau tusuk gigi
  7. Masukan bungkusan tadi kedalam panci dan kukus kurang lebih 20 menit, angkat dan buka daun pisang
  8. Pepes Jeroan Ayam siap dihidangkan

Pepes Jeroan Ayam ini enak juga kalau dipasangkan dengan salah satu dari 4 Resep Tumis Kangkung Spesial

Terimakasih sudah mampir, baca juga resep lainnya ya..

Comments

Popular posts from this blog

[Mei 2020] 25 Lauk Pendamping Sayur Sop

14 Pasangan Sayur dan Lauk yang Cocok [Plus Video & Resep]

7 Resep Sambal Untuk Ayam Kalasan Spesial yang Paling Dicari